PETUNJUK TEKNIS KKN ANGKATAN V SEMESTER GENAP TAHUN AJARAN 2018/2019


  1. Setelah kelompok dan lokasi KKN diumumkan, mahasiswa agar segera berkumpul untuk saling mengenal dan berkoordinasi antar anggota kelompok, dan segera menentukan ketua/koordinator kelompok, sekretaris, dan bendahara; (Kelompok dan lokasi KKN menyusul kemudian)
  2. Bacalah Tata Tertib KKN pada web KKN agar mahasiswa dapat memahami kegiatan KKN;
  3. Agar mengontak Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) untuk memperkenalkan diri dan berkoordinasi tentang program-program yang akan dilakukan; (Nama/No kontak DPL menyusul kemudian)
  4. Mahasiswa agar memperhatikan Jadwal Pembekalan KKN masing-masing kelompok dan WAJIB mengikuti kegiatan Pembekalan; 
  5. Mahasiswa dapat melakukan survei lokasi, jika sudah mendapatkan surat pengantar survei dari LPPM; (surat pengantar survei dapat diambil di sekretariat KKN/LPPM kemudian)
  6. Mahasiswa (kelompok KKN) agar mengumpulkan proposal KKN pada tanggal 23-28 Januari 2019 (jam kerja) ke sekretariat KKN/LPPM Gedung Rektorat UNIBA Lt.1
  7. Mahasiswa agar mengambil perlengkapan KKN (name tag dan kaos KKN)  sekretariat KKN/LPPM Gedung Rektorat UNIBA Lt.1; (PENGAMBILAN PERLENGKAPAN KKN DAPAT DILAKUKAN OLEH KETUA KELOMPOK ATAU PERWAKILAN MASING-MASING KELOMPOK) -> (TANGGAL PENGAMBILAN PERLENGKAPAN KKN MENYUSUL KEMUDIAN); 
  8. Sekretariat KKN akan membuat satu spanduk posko KKN untuk setiap kelompok; (Spanduk akan diberikan pada hari Pelaksanaan Pelepasan KKN);
  9. Pelepasan KKN akan dilaksanakan di lapangan parkir Rektorat UNIBA pada tanggal 31 Januari 2019 pukul 08.00 s/d selesai, mahasiswa agar berkumpul di lapangan 10 menit sebelum acara dimulai;
  10. Pelaksanaan KKN dilaksanakan pada tanggal 1 s/d 28 Februari 2019;
  11. Penarikan KKN dilaksanakan pada tanggal 28 Februari s/d 1 Maret 2019;
  12. Informasi lain yang belum tercantum akan diberitahukan kemudian.